Mesin cuci 2 tabung umumnya menawarkan banyak fitur yang membuat kegiatan mencuci pakaian lebih cepat dan praktis. Agar performa mesin cuci tetap bagus dan awet, sangat penting mengetahui cara membersihkan mesin cuci 2 tabung berikut ini.
Dengan langkah-langkah ini, kamu bisa menjaga kualitas dan kebersihan mesin cuci di rumah. Caranya simple dan mudah diterapkan. Yuk simak pembahasannya berikut ini!
1. Bilas dan Bersihkan Bagian Tabung
Pinterest/One Good Things
Setelah menggunakan mesin cuci, sebaiknya rutin membersihkan sisa busa pada tabung. Tujuannya adalah untuk mencegah kerak timbul di dalam tabung, sehingga dapat menjaga performanya tetap awet.
Cara membersihkannya bisa kamu mulai dengan membilas tabung menggunakan air bersih. Pastikan tidak ada sisa busa atau detergen dalam tabung. Lakukan pembilasan pada setiap tabung.
Jika sudah melakukan pembilasan, lap tabung dengan kanebo atau kain bersih. Lap tabung hingga kering agar menghindari jamur atau karat dalam tabung.
2. Gunakan Pemutih Pakaian
Pinterest/Martha Stewar
Pemutih pakaian bisa jadi solusi dalam membersihkan tabung mesin cuci agar selalu bersih dan cerah. Penggunaanya yaitu dengan mencampurkan pemutih pakaian dan air hangat, lalu masukan cairan tersebut ke tabung dan nyalakan mesin cuci beberapa menit.
Jika sudah, maka bilas menggunakan air bersih sebanyak dua kali untuk menghilangkan sisa residu pemutih. Sebaiknya gunakan air bersih lebih banyak daripada pemutih agar tidak menimbulkan bau menyengat.
3. Pakai Sitrun atau Baking Soda
Pinterest/Stylecraze
Setiap mesin cuci biasanya menggunakan material berbeda-beda. Bagi mesin cuci berbahan metal, Kania merekomendasikan sitrun untuk membersihkan mesin cuci 2 tabung.
Pasalnya, sitrun dipercaya memiliki daya kikis yang lebih kuat. Sementara itu mesin cuci berbahan plastic tebal bisa menggunakan baking soda, sebab tidak menimbulkan reaksi keras.
Cara menggunakan bahan-bahan ini yaitu isi mesin cuci dengan larutan air bersih dan sitrun atau baking soda. Nyalakan mesin cuci sekitar 10-15 menit. Setelah kotoran terlepas sepenuhnya, bilas tabung dengan air bersih.
4. Bersihkan Penyaring Mesin Cuci
Pinterest/TIH
Cara membersihkan mesin cuci 2 tabung selanjutnya yaitu dengan membersihkan bagian filter atau penyaring mesin cuci. Hal ini tak boleh kamu lewatkan karena banyak kotoran dari pakaian yang dicuci dalam penyaring tersebut.
Kamu bisa melepas filter terlebih dahulu, kemudian bersihkan dengan campuran cuka, baking soda, dan air bersih. Terapkan secara rutin untuk menjaga kinerjanya tetap optimal.
5. Andalkan Handuk Kering
Pinterest/El Muebel
Untuk membersihkan tabung pengering secara praktis, kamu bisa menggunakan handuk kering berukuran besar. Caranya adalah dengan memasukan handuk kering ke tabung pengering, lalu nyalakan mesin sekitar 10-15 menit.
Handuk yang ada di dalam akan berputar dan menjadi alat pembersih tabung pengering. Kania sarankan pakai handuk dengan bulu-bulu lebih sedikit agar seratnya tidak mudah tersangkut ke tabung mesin cuci.
6. Membersihkan Selang Mesin Cuci
Pinterest/This Old House
Langkah selanjutnya, kamu perlu membersihkan selang pembuangan secara rutin. Selang pembuangan ini sangat rentan kotor dan menjadi jalan masuknya serangga yang dapat merusak mesin cuci.
Membersihkan selang dengan rutin juga dapat meminimalisir masalah air tersumbat saat melakukan pembuangan.
7. Lap Bagian Luar Secara Menyeluruh
Pinterest/danmarcappliance
Jangan lupakan bagian luar mesin cuci untuk dibersihkan agar menjaga kualitasnya tetap bagus dan awet. Dalam membersihkan bagian luar mesin cuci, kamu hanya perlu menggunakan lap lembab untuk membersihkan permukaan luar secara menyeluruh. Selain itu, bersihkan juga penutup dan karet pintu agar tidak ada kotoran yang mengendap.
Rekomendasi Mesin Cuci 2 Tabung
Pinterest/Eletriclife
Setelah menyimak tata cara membersihkan mesin cuci 2 tabung, kali ini ada beberapa mesin cuci 2 tabung yang recommend untuk kamu pilih.
1. Panasonic NA-NW76BBZ
Dekoruma
Panasonic NA-NW76BBZ adalah mesin cuci dengan desain terbaru dan elegan yang menawarkan fitur-fitur canggih. Dengan teknologi AG Clean, mesin cuci ini dijamin awet karena mampu mencegah pertumbuhan jamur dan bakteri dalam mesin cuci.
Tabung besar berkapasitas 7.5 kg memungkinkan kamu mencuci dalam jumlah banyak. Selain itu, alat pencuci ini juga dapat memutar 2 kali lebih banyak sehingga mempercepat kegiatan mencuci, membilas, dan mengeringkan pakaian.
Dekoruma
Butuh meja dapur tambahan? Maka, Kania merekomendasikan Livien Island Maple yang menawarkan desain minimalis dan aesthetic. Meja ini menawarkan banyak penyimpanan dengan permukaan luas yang membuatnya cocok dijadikan meja makan maupun meja untuk mengolah masakan.
Bagian rak terbuka bisa kamu manfaatkan untuk menaruh microwave dan rice cooker. Sedangkan laci tertutup bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dapur. Desainnya yang minimalis dan ringkas, pas sekali melengkapi interior dapur berukuran terbatas.
2. LG P1600RT
Dekoruma
LG menawarkan mesin cuci berkualitas dengan banyak fitur yang bikin kegiatan mencuci lebih praktis dan menyenangkan.
Mesin Cuci LG Twin Tube P1600RT hadir dengan wind jet dry yang mampu mengeringkan pakaian lebih cepat dan efisien. Pakaian jadi lebih bersih dan halus karena mengusung roller jet yang memaksimalkan kinerja mencuci.
Desain elegan dan modern, mesin cuci ini menghasilkan suara lebih halus saat proses pencucian. Berkat pulsator yang besar, membuatnya menghasilkan air yang kuat dan bikin hasil cucian jadi bersih.
Dekoruma
Ciptakan nuansa dapur yang asri dan segar dengan tanaman hijau, yuk. Biar makin cantik, gunakan vas minimalis dari Jborthers. Hadir dengan desain mungil dan elegan, vas ini cocok untuk menanam tanaman hidup atau artificial. Tampilannya tampak unik dengan warna putih bintik hitam yang siap memperindah interior dapurmu.
3. Samsung WT85H3210MB Mesin Cuci 2 Tabung
Dekoruma
Rekomendasi selanjutnya yaitu Samsung WT85H3210MB. Mesin cuci satu ini menawarkan pencucian bertenaga dan menghasilkan air kuat, membuatnya dapat menembus noda hilang lebih efektif.
Hadirnya fitur Air Turbo membantu kamu mengeringkan pakaian lebih cepat, dan menghemat waktu pengeringan sampai 30-40%.
Menariknya, mesin ini sudah dilengkapi papan penggilasan yang memudahkan kamu mengucek pakaian, terutama area kerah, lengan, atau ketiak.
Sementara itu, bagian body mesin cuci mengusung material plastik yang tahan karat dan tahan lembab. Desainnya pun elegan dengan kombinasi warna putih dan biru pada penutup mesin.
Dekoruma
Biar mengolah masakan makin nyaman, tata alat dapur lebih rapi seperti penyimpanan pisau dari Maru Knives Holder. Tempat penyimpanan pisau ini menggunakan material besi anti karat dan kayu pada bagian atas.
Model minimalis dan elegan, alat dapur ini sudah dilengkapi nampan yang dapat menampung air yang menetes dari pisau. Dengan alat dapur yang tersimpan rapi, kamu akan lebih mudah dalam mengolah masakan.
4. Panasonic NAMI
Dekoruma
Panasonic NAMI Series menghadirkan berbagai fitur unggulan dengan performa optimal yang menjadi solusi untuk kebutuhan mencuci kamu. Terdapat teknologi Ag Clean Pulsator yang memastikan hasil cucian lebih bersih dan higienis.
Bagian tutup mesin cuci ini didesain kokoh, menjadikannya mampu menahan beban hingga 20 kg. NAMI termasuk mesin cuci low watt yang ideal untuk penggunaan sehari-hari tanpa bikin tagihan listrik melonjak.
Dekoruma
Untuk menciptakan dapur yang rapi dan terorganisir, andalkan kabinet gantung dari Pira Aruna KC WU120G. Rak gantung dengan pintu kaca ini memiliki 3 space penyimpanan yang lapang.
Dengan begitu, kamu bisa menata alat dapur dalam jumlah banyak seperti toples bumbu, alat masak, hingga makanan instan. Selain penyimpanan yang luas, rak ini juga mengusung desain minimalis dengan perpaduan warna putih dan aksen kayu, bikin dapur kamu makin aesthetic.
5. Sanken TW-880NM
Sanken
Untuk mencuci lebih bersih dan hemat, Kania merekomendasikan Sanken TW-880NM. Mesin cuci dua tabung ini mengusung X-Tor Teknology yang dapat menghasilkan arus kuat, sehingga membantumu mencuci lebih bersih tanpa merusak pakaian.
Keunggulan lain yang dimiliki mesin cuci ini yaitu terdapat Super Spin Dry yang bisa mengeringkan pakaian dalam waktu hanya 5 menit. Dengan kapasitas 8 kg, kamu bisa mencuci dalam jumlah banyak dan pastinya hemat listrik.
Dekoruma
Tambahkan keindahan dapur kamu dengan wall decor cantik dari Poster House Pebbles. Wall decor berukuran 30×45 cm ini bisa kamu letakkan di dinding dapur atau ruang makan untuk mempercantik estetika ruangan. Dicetak dengan digital print terbaik, hiasan ini menampilkan hasil warna yang begitu tajam.
Jadi, itulah tata cara membersihkan mesin cuci 2 tabung dan rekomendasi terbaiknya dari Kania.
Mari lengkapi perlengkapan rumah dengan belanja furniture dan dekorasi unik dari Dekoruma. Ada pilihan sofa, meja, kasur, lemari pakaian, dan alat elektronik yang siap memenuhi kebutuhan harian kamu.
No responses yet